Jadwal Liga Italia giornata (pekan) 17 Liga Italia akan diwarnai grande partita antara AC Milan vs AS Roma. Big match AC Milan vs AS Roma dijadwalkan berlangsung di Stadion San Siro, Milan, Minggu (9/1/2023) pukul 02.45 WIB, live beIN Sports dan Vidio. Meski bukan bertajuk derbi, namun duel AC Milan melawan AS Roma diprediksi berlangsung panas.

Apalagi kedua tim memiliki kepentingan yang sama, yakni berburu kemenangan demi gelar Scudetto Liga Italia. Milan dan Roma sama sama meraih kemenangan pada laga pertamanya setelah Piala Dunia 2022. Milan menaklukkan tuan rumah Salernitana 2 1, sedangkan Roma menang 1 0 atas sang tamu Bologna.

Ketika Milan mengalahkan Salernitana, Rafael Leao mencetak satu gol, Brahim Diaz menyumbang satuassist, sedangkan Sandro Tonali menciptakan satu gol dan satuassist. Sementara itu, gol tunggal Roma ke gawang Bologna dicetak oleh Lorenzo Pellegrini dari titik penalti. Milan ingin terus mengejar Napoli, yang sudah menelan kekalahan pertamanya. Di lain pihak, Roma masih terus berjuang untuk menembus empat besar.

Meski memiliki modal yang sama, namun Serigala Ibu Kota (Roma) memiliki rapor merah ketika menghadapi Iblis Merah (julukan Milan). Dari lima pertemuan terakhir di semua ajang, Serigala Ibu Kota asuhan Jose Mourinho sekalipun belum pernah memetik kemenangan. Rinciannya empat kekalahan dan sekali hasil imbang. Artinya, dalam lima pertemuan terakhir Iblis Merah selalu membuat kicep alias terdiam kubu Giallorossi.

Akan tetapi AC Milan bukannya tanpa masalah jelang laga. Problematika klasik dialami skuad asuhan Stefano Pioli ini. Sederet pemain andalan mengalami cedera, seperti Zlatan Ibrahimovic, Junior Messias hingga Mike Maignan dipastikan absen. Berbanding terbalik dengan Giallorossi. Tim besutan Jose Mourinho praktis hanya tak bisa menurunkan Giorginio Wijnaldum lantaran terkendala kondisi fisik.

AS Roma sudah bisa memainkan Paulo Dybala maupun Nicolo Zaniolo yang sebelumnya absen karena cedera. Dybala menjadi pemain andalan kubu tim tamu berkat koleksi 5 gol dari 10 penampilannya di Liga Italia musim ini. Terlebih lagi, klub sekota Lazio tersebut mempunyai senjata andalan memanfaatkan situasi set piece.

Diwartakan , AS Roma tergolong tim yang andal dalam memanfaatkan situasi bola mati. Tercatat, dari 19 gol di Serie A, 42 persennya tercipta melalui skema bola mati. Ini menjadi catatan bagi Milan untuk mengatasi 'senjata' andalan Serigala Ibu Kota. Terlebih, dengan cedera menimpa Mike Maignan, gawang AC Milan kawalan Tatarusanu cenderung mudah bobol.

AC Milan saat ini menduduki posisi dua klasemen Liga Italia dengan koleksi 36 angka. AS Roma yang terpaut enam poin dari Milan, duduk di tangga keenam.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *